Teks Laporan Hasil Observasi_Ilyasa X5 18_Kucing
KUCING
Kucing adalah mamalia karnivora dari keluarga Feliade dengan nama ilmiah Felis catus. Kucing dikelompokkan menjadi beberapa jenis yaitu,, kucing persia, kucing anggora dan Kucing kampung. Kucing berdasarkan garis keturunan ada dua kelompok, yaitu kucing murni, dan keturunan campuran.
Kucing memiliki mata yang unik karena kucing memiliki penglihatan yang tajam yang berfungsi untuk mencari mangsa pada malam hari. Ciri fisik kucing yang lain adalah memiliki kumis . Fungsi kumis pada kucing adalah untuk menentukan arah saat berjalan di tempat yang gelap. Ciri khusus lain terdapat pada kaki dan telinga kucing. Kucing memiliki seperti bantalan di telapak kakinya yang berfungsi untuk memperkecil suara langkah kakinya dalam berjalan sehingga musuh/mangsanya tidak mendengar atau mengetahui kedatangan kucing. Kucing bisa berlari maximum 48km/jam dan lama hidup adalah 2 - 16 tahun. Kucing dewasa bisa mencapai berat dengan rata rata 3 – 8 kg dengan tinggi 37 cm dan Panjang 50 cm. cara Kucing melindungi diri adalah menegagkan bulunya agar dirinya terlihat seperti lebih besar. Kucing tidak berbahaya bagi manusia karena tubuhnya yang kecil tetapi kucing bisa menularkan penyakit yang serius seperti rabies, Kriptosporidosis dll. Kucing menandakan wilayahnya dengan menggaruk pohon dll dengan cakarnya atau menggunakan urine untuk menunjukan bahwa daerahnya adalah wilayahnya.
Kucing telah berbaur dengan kehidupan manusia paling tidak sejak 6.000 tahun SM, dari kerangka kucing di Pulau Siprus. Orang Mesir Kuno dari 3.500 SM telah menggunakan kucing untuk menjauhkan tikus atau hewan pengerat lain dari lumbung yang menyimpan hasil panen.
Sumber laporan : https://id.wikipedia.org/wiki/Kucing
Comments
Post a Comment